Workshop Product Photography & Social Media Marketing
Workshop Product Photography & Social Media Marketing
Pada tanggal 29-30 September 2021 kemarin, Balai Diklat Industri (BDI) Denpasar telah menyelenggarakan Workshop Product Photography and Social Media Marketing. Pada workshop kali ini, BDI Denpasar berkesempatan untuk dapat berkolaborasi dengan Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) 2 Denpasar serta Komunitas Rumah Bisabilitas.
Dalam workshop ini, sebanyak 20 orang peserta dari teman-teman difabel diajarkan mengenai dasar-dasar fotografi produk dan makanan.
Selain itu, para peserta juga diajak untuk bagaimana memanfaatkan sosial media yang baik untuk marketing produk agar dapat menarik minat calon pembeli.